Selasa, 03 Maret 2009

Mom and Dad

Pernakah Anda memikirkan betapa besarnya peran orang tua dalam kehidupan kita??

Pada saat kita lahir, merekalah yang melihat kita untuk pertama kalinya.
Mereka sibuk merawat, menjaga, dan mencari nafkah demi kelangsungan hidup kita.
Orang tua selalu memastikan bahwa kita mendapatkan yang terbaik.

Di saat kita senang, dengan merekalah pertama kalinya kita berbagi.
Di kala kita sedih, mereka yang menghibur dan menenangkan kita.
Di saat kita sedang berada dalam masa-masa sulit, orang tua yang selalu bersama dengan kita dalam menghadapi masa-masa sulit tersebut.

Tapi apa yang sering kita lakukan sebagai balasannya??

Kita menuduh mereka cerewet. Kita terkadang melanggar peraturan yang telah mereka buat.
Kita menganggap bahwa orang tua selalu menuntut hal yang tidak bisa kita lakukan.
Kita bahkan bertengkar dengan mereka.
Kita menyakiti hati mereka dan membuat mereka sedih.

Apakah itu pantas??

Mungkin kita tidak sadar.
Semua peraturan itu dibuat demi kebaikan kita.
Peraturan adalah suatu pertanda bahwa mereka mencintai kita.
Nasehat-nasehat yang diucapkan oleh mereka adalah sesuatu yang baik untuk kita.
Tanpa kata "maaf" dari kita, mereka akan melupakan rasa sakit dan luka yang telah kita gores dalam hati mereka.

Menjadi orang tua bukanlah hal yang mudah.
Hormatilah orang tua kalian.
Sayangi dan cintailah orang tua kalian.
Jangan pernah menyakiti hati mereka dan membuat mereka sedih.
Karena tanpa mereka, kalian tidak akan dapat hidup dengan baik sampai saat ini.